FKUB, Lubuklinggau – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Lubuklinggau mengadakan Rapat Pleno Istimewa, Jumat (25/10)bertempat di Room Jasmin, Hotel Smart Lubuklinggau. Rapat Pleno Istimewa Ini bertujuan untuk memilih Ketua dan Kepengurusan yang baru dimana saat ini sudah memasuki Periode ke-3 Sejak terbentuknya FKUB di Kota Lubuklinggau.
Rapat Pleno Istimewa Istimewa Ini dibuka oleh Kepala Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kota Lubuklinggau, melalui Kasubag TU, Sugiyono.
Berharap dengan Rapat Pleno Istimewa Ini, FKUB melalui program-programnya semakin terdepan dalam mengawal Kerukunan Umat Beragama Sesuai Visi Dan Misi Pemerintah Kota Lubuklinggau, yaitu Lubuklinggau Metropolis Madani, serta terjalin sinergi Satu sama lain.
“Visi Kita adalah Kesatuan, sebagai contoh Mengenai Pendirian Rumah Ibadah jangan Ada info yang simpang siur. Harus Sesuai Dengan aturan yang Ada, yaitu PBM 9 Dan 8 Tahun 2006”, Kata Sigit sapaan akrab Sugiyono.
Sigit Berharap semoga dalam pembentukan pengurus periode 2019-2024 berjalan baik dan lancar sesuai dengan mekanisme dan tata cara kerja yang berlaku dan Kedepan kepengurusan FKUB lebih ditingkatkan lagi dan sering aktif berkomunikasi dan berkoordinasi dengan Kementrian Agama.
Sementara itu Kepala Badan Kesbangpol Lubuklinggau, Drs Edi Rogiansyah menjelaskan dalam berhubungan dengan pembentukan Pengurus Forum FKUB, diatur dengan peraturan Bersama Peraturan Dalam Negeri dan Kementrian Agama no 8 dan 9 tahun 2006 tentang Pedoman Pelaksanaan Tugas Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah dalam pemeliharaan kerukunan umat beragama, pemberdayaan Forum Kerukunan Umat Beragama dan Pendirian Rumah Ibadah menjadi sangat penting untuk direalisasikan di daerah dalam bentuk FKUB.
“Pemerintah Kota Lubuklinggau sebagai Perpanjangan tangan Pemerintah Pusat mempunyai peran dalam memfasilitasi Masyarakat dalam pembentukan FKUB di Daerah dalam rangka Membangun, memelihara dan memberdayakan umat Beragama untuk Kerukunan dan kesejahteraan.”, Ujar Edi.
Pemilihan Ketua FKUB melalui mekanisme Musyawarah dan Mufakat yang dihadiri Sebanyak 17 orang Anggota FKUB Periode 2014-2019 ditambah Dewan Penasihat yaitu dari Pemkot Lubuklinggau, Kemenag, Kepolisian Dan Kejaksaan Negeri Lubuklinggau. Dan Selanjutnya Ketua FKUB Terpilih Drs Ismuridjal Umar akan membentuk Tim Formatur dalam menyusun Kepengurusan Dan menetapkan Program-program Periode 2019-2024.(red)